Jika Anda sudah berinvestasi apartemen di Surabaya Timur, maka langkah selanjutnya yang harus Anda lakukan yakni menentukan harga. Bukan perkara mudah dan singkat dalam menentukan harga sewa atau harga jual kembali. Anda yang sudah pernah mengalami sebagai konsumen pasti tahu bagaimana atau hal apa saja yang diinginkan oleh pembeli. Meski Anda tahu jika apartemen Surabaya Timur terbaik untuk hunian terutama mahasiswa, karena lokasinya yang dekat kampus ITS dan juga Universitas Airlangga, namun belum tentu calon penyewa atau calon pembeli Anda tahu. Maka, tugas Anda untuk mempromosikannya dengan cara yang baik. Lalu, kira-kira seperti apa cara mudah menentukan harga apartemen, entah itu sewa atau jual? Yuk, simak ulasannya berikut ini!
 
Minta Saran Kepada Teman atau Kerabat
Sebagai seorang yang berbisnis properti, tentu Anda memiliki relasi di bidang yang sama. Entah itu teman atau kerabat, Anda bisa mengandalkan mereka. Bisnis memang bisnis, namun saran tentunya bisa diberikan demi sama-sama saling membangun. Nah, mintalah saran kepada teman atau kerabat tersebut terkait harga sewa atau harga jual apartemen. Bahkan kala Anda hendak membeli apartemen lagi untuk investasi, tidak ada salahnya Anda juga memikirkan saran dari mereka. Tentunya, para pebisnis sudah memiliki pengalaman yang dapat dibagikan dan dapat menjadi pembelajaran.
 
Harga Seimbang dengan Laba yang Normal
Tentu, investasi apartemen bertujuan untuk mendatangkan laba. Namun jangan sampai Anda mengambil laba sebanyak-banyaknya karena hal ini bisa merugikan Anda. Pasalnya, jika konsumen melakukan pembicaraan mouth to mouth dan tahu apartemen yang Anda sewakan atau Anda jual memiliki harga di atas normal, maka ini bisa menjadi image buruk untuk bisnis Anda. Selain itu, Anda kala menjadi konsumen tentu pernah mengalami hal yang sama. Kemungkinan, Anda juga akan berpindah tempat dan batal menyewa kala tahu harga yang akan Anda keluarkan sangat tidak wajar. Maka dari itu, berhati-hatilah. Saran ini berlaku baik untuk harga sewa harian, bulanan, tahunan, maupun harga jual.
 
Bandingkan dengan Harga Pasaran
Selain meminta saran kepada relasi, untuk menentukan harga jual yang normal, Anda dapat melihat ke harga pasaran. Harga ini dapat diketahui kala Anda berkunjung ke pameran-pameran, membuka situs website resmi pengembang, maupun surfing di platform-platform perantara penjualan. Namun ingat, selalu cari perbandingan apartemen yang sepadan. Maksudnya, cari dan bandingkanlah apartemen dengan fasilitas yang sama, tipe ruang yang sama, dan lokasi yang berdekatan. Jangan bandingkan apartemen unfurnished dengan full property. Jangan pula bandingkan apartemen di Surabaya Timur dengan Apartemen di Jakarta Timur karena tentu harganya tidak akan sama.
 
Tambahkan Biaya Lain-Lain
Sebelum mematok harga, perhitungkan juga biaya perbaikan, asuransi, dan biaya-biaya lain yang telah Anda keluarkan selama berinvestasi.
 
Demikian ulasan terkait cara mudah menentukan harga sewa atau harga jual kembali apartemen di Surabaya Timur. Semoga ulasan kali ini mendatangkan manfaat untuk Anda dan juga mampu memberikan solusi kepada permasalahan yang sedang Anda hadapi. Selamat berinvestasi!