Drama korea kini tengah menjamur dan disukai banyak orang Indonesia. Jika dahulu drama korea identik dengan adegan “menye-menye” serta dikenal dengan drama romantisnya, kini drama korea menghadirkan beragam jenis genre yang tidak membosankan.

Berkat jalan ceritanya yang tidak mudah ditebak, menjadikan drama korea menjadi salah satu jenis tontonan paling populer belakangan ini. Contohnya saja seperti drama korea berjudul The World of The Married. Drama korea yang mengisahkan drama dalam rumah tangga ini sukses membius banyak penonton di Indonesia. Bahkan, drama korea ini hingga tayangkan di salah satu televisi di Indonesia.

Baru-baru ini juga sedang trending beberapa judul lainnya, seperti Itaewon Class, Crash Landing On You, Reply 1998, dan masih banyak lagi. Lalu, jika ingin menonton drama korea terbaru dengan subtitle bahasa Indonesia, dimana sih yang paling update? Nah, berikut rekomendasi pilihan Teknolagi.

1. Netflix

Netflix

“Loh, kok Netflix? Bukannya diblokir ya di Indonesia?” Eits, tenang dulu. Mungkin sudah satu bulan lebih ini Netflix sudah resmi dapat diakses oleh para pengguna Telkomsel dan Indihome tanpa harus menggunakan VPN. Artinya, kini Netflix telah dibuka blokirnya.

Netflix memang merupakan salah satu tempat menonton “premium” yang menjadi favorit banyak orang. Salah satu yang menjadi daya tarik Netflix, yaitu terdapat beragam film dan drama yang hanya dapat disaksikan secara eksklusif melalui platform ini saja. Contohnya, seperti Itaewon Class dan Crash Landing on You.

Namun, berbeda dengan VIU, untuk bisa menyaksikan Netflix, kamu harus berlangganan secara langsung sebelum bisa menonton. Tapi, kamu bisa patungan bareng teman atau keluarga loh! Karena terdapat paket family yang bisa kamu gunakan.

2. VIU

VIU

Hmm, situs web atau aplikasi VIU ini menjadi banyak andalan para pecinta drakor untuk menyaksikan drama terbaru dari aktor dan aktris favorit mereka. VIU memang menjadi salah satu tempat menonton drama korea secara legal dan termasuk cepat dalam melakukan update film-film yang sedang trending.

Untuk menonton di situs ini kamu bisa menikmatinya secara gratis umumnya hanya untuk beberapa episode awal saja. Selanjutnya kamu harus membayar biaya langganan premium untuk bisa menyaksikan seluruh episode yang ada. Kabar baiknya, bagi kamu pengguna baru, bisa mendapatkan free nonton hingga 30 hari, cukup dengan login menggunakan akun sosial media kamu.

Oh iya, untuk bisa menonton drama yang ada, kamu tidak perlu lagi mendownload drama ke hardisk atau storage lokal kamu ya. Karena VIU telah menyediakan video player pada situs mereka dan bisa kamu tonton secara langsung.

3. Viki

VIKI

Situs menonton drama korea berbahasa Indonesia selanjutnya adalah Viki. Tidak hanya menyediakan beragam drama korea saja, namun kamu juga bisa menonton berbagai drama dari negara lainnya, seperti China, Thailand, dan beberapa lainnya.

Tau lagu TikTok dengan lirik “i like your eyes you look away when you pretend not to care..”? Ya, itu merupakan salah satu soundtrack film drama China A Love So Beautiful. Drama ini cukup populer dan dapat kamu saksikan melalui aplikasi Viki.

Tidak hanya mendukung subtitle bahasa Indonesia saja, jika kamu lebih nyaman menonton dengan subtitle bahasa lainnya, seperti Bahasa Inggris, maka Viki cocok menjadi salah satu pilihan untuk kamu menonton drama korea.

Mungkin tiga situs di atas merupakan pilihan terbaik untuk kalian menonton drama korea. Tapi,kalau kalian ada referensi lainnya, bisa komentar melalui kolom yang tersedia ya, agar dapat segera kami tambahkan. Selamat menonton!